Selasa, 11 Desember 2012

Sony Corporation Meminta Maaf pada Sony AK

TOKYO - Sony Corporation kantor pusat di Tokyo, Jepang, akhirnya minta maaf atas kekacauan yang terjadi di Indonesia. Hal itu terutama terkait keluarnya surat sans prejudice yang dikeluarkan pengacara Hadiputranto Hadinoto & Partners tertanggal 22 Januari 2010.

"Kami minta maaf telah membuat Sony AK menjadi bingung, terutama setelah diterimanya surat dari pengacara kami. Hal ini sebetulnya tidak perlu terjadi," papar Shiro Kambe,Vice President Sony Corporation khusus kepada koresponden SI di kantor pusat Sony Corporation.

"Sore ini (kemarin) saya dengar dari Jakarta sudah ada kesepakatan bersama untuk menyelesaikan dengan baik masalah tersebut dan semua telah berakhir dengan baik. Namun, detail lebih lanjut kami masih belum tahu," ungkapnya.

Sore kemarin, menurut Kambe, dilakukan pertemuan antara Sony AK, eksekutif Sony Corporation dari kantor pusat, dan eksekutif Sony Indonesia. Kambe menuturkan, kasus Sony Arianto Kurniawan (Sony AK), blogger Indonesia, terdiri dari dua hal. Pertama mengenai nama perusahaan yang dibuat Sony AK.

Menurut Kambe, pertama kali muncul di web-nya (www.sony-ak. com) dengan nama perusahaan seperti Sony IT Solution.

"Karena Sony Corporation memiliki anak perusahaan bergerak di bidang IT Solution (Sony Global Solutions, Inc.), maka kami meminta untuk mengganti nama tersebut dan telah dilakukan Sony AK sehingga persoalan selesai," paparnya.

Kedua mengenai domain www.sony-ak.com. Pihak kantor pusat Sony Corporation, khususnya bagian TradeMark, telah bertukar informasi dengan pengacara di Indonesia.Setahu Kambe, kantor pusat hanya meminta diteliti lebih lanjut mengenai domain tersebut. Selama tahun 2000, sedikitnya 19 domain yang dimiliki orang Korea mengalami masalah dengan Sony Corporation sesuai info dari WIPO (World Intellectual Property Organization).

"Kami memang mengalami banyak sekali kasus domain di berbagai negara," ungkapnya. "Entah mengapa kasus Sony AK ini terjadi kesalahpahaman dengan pengacara. Terus terang kami sendiri kurang mengerti," ujarnya.

Kambe berharap tidak ada lagi kesalahpahaman dan kasus ini dapat diselesaikan dengan baik bagi semua pihak secepatnya. (srn)

Sumber: http://techno.okezone.com/read/2010/03/17/55/313190/sony-corporation-minta-maaf-pada-sony-ak 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar